Selasa, 02 April 2013

Tips Meningkatkan Kepercayaan Diri Anak Usia 5 – 12 Tahun



Hampir semua orang tua menginginkan anaknya tumbuh dan berkembang dengan sempurna, serta memiliki rasa percaya diri yang tinggi karena sikap tersebut mampu mendorong mereka untuk berprestasi dan bersosialisasi. Namun hal itu tidaklah semudah membalikkan telapak tangan karena dibutuhkan usaha yang berkesinambungan sejak anak masih berusia dini. Nah, agar Anda bisa sukses dalam mengawal anak-anak, maka ada baiknya Anda mempelajari tips meningkatkan kepercayaan diri anak usia 5-12 tahun.
Sebelum Anda mengetahui tips meningkatkan kepercayaan diri anak usia 5-12 tahun, ada baiknya jika Anda memahami bahwa masa anak-anak adalah masa keemasan dimana anak-anak berada dalam masa bermain serta belajar terhadap apa yang belum diketahuinya. Jadi, sebagai orang tua Anda tidak boleh memaksakan kehendak kepada anak, biarkan anak Anda belajar dengan gembira serta bereksplorasi sesuai dengan tahapan usianya karena kesuksesan pada tahap inilah yang akan menjadikan anak Anda sebagai pribadi yang dinamis dan penuh percaya diri di masa yang akan datang.
Nah, Anda pasti penasaran apa sajakah tips meningkatkan kepercayaan diri anak usia 5-12 tahun. Untuk itu, simak beberapa tips berikut ini :
  1. Anda harus menciptakan suasana rumah yang aman dan nyaman bagi anak karena rumah merupakan pusat aktivitasnya.
  2. Ajarkan anak untuk bersosialisasi dengan lingkungan sekitar secara bertahap sesuai dengan usianya
  3. Batasi kegiatan yang mendorong anak bersikap individu, misalnya menonton televisi, play station, gam online, dan lain-lain.
  4. Mengikutkan anak pada kegiatan positif di luar jam sekolahnya, misalnya : beladiri, sekolah sepak bola, les piano, dan lain-lain.
  5. Memberikan kepercayaan kepada anak untuk membantu pekerjaan kita karena hal tersebut akan menumbuhkan kepercayaan dirinya, menjadikan anak bangga, dan anak akan merasa dihargai
  6. Berikan support atau dukungan ketika anak mempelajari hal-hal baru
  7. Selalu berikan dukungan dan dorongan yang positif kepada anak untuk maju dan berprestasi
  8. Jangan segan-segan menghujani anak dengan pujian dan sanjungan, serta memberikan hadiah jika mereka berprestasi
  9. Dukung anak untuk mengembangkan bakat dan potensi yang ada dalam dirinya.

0 komentar:

Posting Komentar

By :
Free Blog Templates