Selasa, 02 April 2013

Makanan Penambah Stamina Sebelum Melahirkan



Proses melahirkan seorang bayi akan menguras energi. Rasa sakit yang dirasakan tak jarang membuat ibu hamil kehilangan selera makan, padahal hanya melalui makanan,  energi untuk menghadapi persalinan bisa diperoleh. Tidak perlu makan makanan dalam jumlah berlebihan,  yang perlu diperhatikan adalah kualitas makanan yang disantap.

Lima Makanan Penambah Stamina
1.    Aneka Buah
Konsumsilah buah yang mengandung vitamin C tinggi karena vitamin C akan membantu otot lebih rileks.  Buah-buahan yang bisa dimakan misalnya jeruk, pisang, strawberry dan buah berry.  Buah yang sangat dianjurkan untuk dikonsumsi  beberapa jam sebelum melahirkan adalah pisang.  Kandungan karbohidrat yang tinggi akan menambah stamina. Pisang juga dapat membantu ibu hamil lebih konsentrasi dan fokus.
2.    Oatmeal
Makanan oatmeal menjadi andalan para atlet saat akan menghadapi sebuah kejuaraan.  Oatmeal memberikan energi yang besar karena dicerna sangat lambat oleh tubuh.  Oatmeal ini bisa dicampur dengan buah-buahan segar, susu atau pun yoghurt.
3.    Kacang-Kacangan
Makanan ini menjadi sumber energi yang sempurna bagi mereka yang memerlukan stamina yang tinggi. Ibu hamil bisa minta dibuatkan bubur kacang hijau untuk sarapan atau camilan. Kacang hijau mengandung protein yang tinggi dan karbohidrat.
4.    Susu dan Yoghurt
Susu merupakan sumber karbohidrat, protein dan kalsium yang baik untuk tubuh.  Susu sangat baik untuk yang memerlukan energi banyak seperti saat akan menghadapi proses melahirkan. Karbohidrat dari gula dalam susu bisa membantu meningkatkan stamina dan membantu penyimpanan glikogen di otot pasca persalinan nanti.  Sebaiknya, konsumsilah susu rendah lemak agar mudah dicerna. Jika merasa mual meminum susu, bisa diganti dengan yoghurt karena rasanya lebih segar di lidah.
5.    Daging tanpa lemak
Pilihlah daging tanpa lemak karena akan lebih sehat untuk tubuh. Makanan penambah stamina ini membutuhkan waktu lama untuk dicerna sehingga akan terasa kenyang lebih lama. Ibu hamil bisa meminta disediakan sup daging sapi atau daging ayam tanpa lemak  selama proses menanti saat melahirkan  di Rumah Bersalin.
Dengan perasaan yang tenang dan stamina yang terjaga akibat konsumsi makanan yang tepat, dapat mendukung proses persalinan yang lancar.

0 komentar:

Posting Komentar

By :
Free Blog Templates