Apa sajakah Makanan Yang Harus Dihindari Selama Hamil Muda? Mengapa?
Apa yang dikonsumsi ibu hamil
sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan dan perkembangan janinnya. Bayi
terlahir sehat kuat serta tepat pada masa kelahiran merupakan efek dari
kebiasaan ibu mengkonsumsi makanan
sehat yang penting bagi kehamilan
serta menjalankan gaya hidup sehat bagi ibu hamil lainnya, seperti senam hamil
dan memperhatikan jenis-jenis Makanan Yang Harus Dihindari Selama Hamil Muda.
Khususnya pada trimester pertama, masa yang paling rawan bagi setiap
kehamilan, asupan nutrisi yang seimbang akan menjaga kesehatan ibu dan bayi dan
menjauhkan mereka dari bahaya keguguran. Namun, selain mengkonsumsi makanan
yang mengandung nutrisi yang dibutuhkan ibu hamil, ada beberapa makanan yang
harus dihindari selama hamil muda. Alasannya sama, untuk memaksimalkan tumbuh
kembang bayi dan menjauhkan mereka dari resiko bahaya selama kehamilan.
Makanan Yang Harus Dihindari Selama Hamil Muda
Selain mengkonsumsi beberapa makanan yang dapat membantu tumbuh kembang
janin dalam kandungan serta mengoptimalkan kondisi ibu selama masa kehamilan,
perlu diketahui bahwa ibu juga harus mengetahui jenis-jenis Makanan Yang Harus
Dihindari Selama Hamil Muda agar terhindar dari zat-zat berbahaya yang dapat
menyebabkan kontraksi atau gangguan kehamilan lainnya.
Berikut ini adalah daftar makanan yang harus dihindari selama hamil muda:
1. Daging dan Ikan Mentah
Mengapa daging dan ikan mentah termasuk jenis Makanan Yang Harus Dihindari
Selama Hamil Muda. Mengapa? Bukankah kadar protein yang terkandung jauh lebih
besar daripada yang telah dimasak? Begitulah pertanyaan yang timbul ketika
mengetahui makanan seperti Shasimi tidak baik bagi ibu hamil. Pasalnya, ikan
dan daging mentah banyak mengandung bakteri berbahaya seperti salmonella dan
toxoplasma. Salmonella sangat berbahaya karena dapat menyebabkan tetanus dan
tifus yang dapat berujung pada kematian.
2. Telur Mentah
Telur mentah memiliki kemungkinan yang sama dengan daging dan ikan mentah
untuk terkandung bakteri berbahaya Salmonella atau E.Coli yang dapat
mengakibatkan kematian melalui serangan penyakit tifus sehingga termasuk dalam
jenis Makanan Yang Harus Dihindari Selama Hamil Muda.
3. Soft Cheese
Beberapa jenis keju yang dibuat dari susu tanpa melalui proses pasteurisasi
dilarang dikonsumsi ibu hamil karena dapat menjadi perantara bakteri
Salmonella. Selain itu, beberapa keju impor ditengarai mengandung bakteri yang
disebut Listeria. Bakteri ini termasuk ke dalam makanan yang harus dihindari
selama hamil muda karena kemampuannya menyebabkan pendarahan yang berakibat
pada keguguran.
4. Makanan Manis
Meskipun bukan merupakan penyebab utama diabetes gestasional, mengkonsumsi
makanan dan minuman manis setiap saat dapat menyebabkan obesitas. Dampaknya,
kadar gula dalam darah yang tinggi akan membuat panckreas bekerja lebih keras
yang berakhir dengan ketidak mampuan memproduksi insulin.
5. Makanan Kaleng (tuna, kornet)
Makanan berkaleng yang sudah pasti mengandung bahan pengawet sangat tidak
dianjurkan untuk dikonsumsi ibu hamil dan termasuk jenis Makanan Yang Harus
Dihindari Selama Hamil Muda. Zat pengawet yang terendap dalam tubuh
lama-kelamaan akan berubah menjadi karsinogen yang dapat menyebabkan kanker.
Selain itu kandungan MSG dapat mengakibatkan cacat mental dan fisik pada janin.
6. Kopi
Konsumsi kopi lebih dari 150 mg/ hari oleh ibu hamil dapat mengakibatkan
terjadinya keguguran pada trimester pertama. Selain itu, ekskresi kalsium yang
dilakukan kafein yang terkandung dalam kopi akan membuat kondisi stamina ibu
hamil menurun.
Makanan Penting Bagi Kehamilan
Selain memperhatikan apa saja Makanan Yang Harus Dihindari Selama Hamil Muda
dan apa saja yang dapat memicu gangguan kehamilan, ibu hamil juga harus
memiliki kesadaran terhadap nutrisi yang mendukung masa kehamilannya.
Berikut ini adalah makanan yang wajib dikonsumsi setiap ibu hamil beserta
manfaatnya:
- Seafood
Dikenal mengandung banyak protein, seafood sangat baik bagi perkembangan
otak janin. DHA dan Omega 3 yang bermanfaat meningkatkan kecerdasan otak dapat
didapat dengan mengkonsumsi berbagai macam seafood antara lain udang, cumi,
serta ikan laut lainnya.
- Sayuran hijau
Sayuran merupakan makanan sehat untuk ibu hamil muda yang keberadaannya
tidak bisa digantikan. Tidak hanya untuk ibu hamil, manfaat sayuran hijau yang
banyak mengandung zat besi dapat menghindarkan kita dari penyakit anemia atau
kurang darah. Pada ibu hamil, konsumsi sayuran hijau tidak hanya dapat menghindarkan
mereka dari anemia tetapi juga sangat baik sebagai sumber asam folat
untuk mencegah cacat otak dan tulang belakang.
- Yogurt
Yogurt merupakan alternative yang bagus bagi ibu hamil yang tidak suka minum
susu. Rasanya yang asam dapat mengurangi rasa mual dan ingin muntah. Selain
itu, terkandung banyak nutrisi penting bagi ibu hamil yaitu protein, Zinc,
vitamin B, serta kalsium yang baik bagi janin.
- Berries
Keluarga berries yang terdiri dari strawberry, blueberry, serta raspberry
mengandung banyak vitamin C yang sangat baik bagi pertahanan kesehatan ibu
hamil. Selain itu, keluarga buah-buahan ini juga mengandung potassium, folat,
serat serta zat anti-oksidan.
Selasa, 02 April 2013
Jenis Makanan Yang Harus Dihindari Selama Hamil Muda
Diposting oleh nobita 'vii' di 21.57
Subscribe to:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar