Senin, 04 November 2013

Mengatasi Gigi Berlubang Pada Anak


Gigi berlubang atau karies gigi adalah keluhan uatama yang sering terjadi pada anak-anak. Saat ini di temukan kurang lebih 90 persen anak di dunia mengalami gigi berlubang. Keluhan yang ditimbulkan dari gigi berlubang adalah nyeri pada gigi, infeksi, yang menyebabkan anak tidak nafsu makan. Hal ini akan berefek pada kesehatan tubuh bagian lain dan menganggu aktifitas anak sehari-hari.
Gigi berlubang atau karies gigi merupakan suatu proses yang merusak struktur susunan gigi yang di sebabkan bakteri secara tidak langsung dengan cara memproses karbohidrat menjadi asam. Fermentasi sukrosa ini dilakukan oleh bakteri rongga mulut terutama bakteri Streptococcus Mutant. Asam nantinya akan mengikis struktur gigi dimulai dari lapisan terluar yang paling keras yaitu email, selanjutnya pada lapisan yang lebih lunak yaitu dentin. Proses pengikisan ini dimulai tandanya dengan adanya whitespot (spot putih) kemudian brownspot (spot kecoklatan) lalu kehitaman setelah itu berlubang,” terangnya. Pada saat proses terjadinya gigi berlubang rongga dan mulut terasa kering dan keasaamn pada rongga mulut meningkat. Hal ini bisa terjadi akibat anak-anak mengkonsumsi obat seperti anti histamine dan atau kebiasaan buruk anak bernafas lewat mulut.
Untuk menghindari gigi berlubang adalah dengan cara rutin menggosok gigi sebelum tidur dan setelah selesai makan. Usahakan untuk selalu berkumur atau minum air putih sesaat setelah anak-anak memakan makanan atau minum minuman manis. Karena sukrosa yang terkandung dalam makanan ataupun minuman manis akan cepat melekat dengan plak pada permukaan gigi sehingga mudah di fermentasi oleh bakteri dan juga menimbulkan gigi berlubang.
Cara untuk mengatasi gigi berlubang pada anak:
  • Secara berkala rutin melakukan pemeriksaan ke dokter gigi anak minimal 6 bulan sekali.
  • Biasakan minum air putih sesaat setelah anak selesai makan.
  • Bersihkan sisa makanan pada anak di sela-sela gigi dengan menggunakan tusuk gigi yang lembut secara perlahan
  • Perbanyak makan buah dan sayur, karena buah dan sayur banyak mengandung serat. Hal ini dapat membantu menghilangkan sisa makanan yang menempel pada gigi anak setelah anak menyantap menu utama.

0 komentar:

Posting Komentar

By :
Free Blog Templates