Senin, 04 November 2013

Cara Menangani Keseleo Pada Anak


Keseleo pada tangan atau kaki bukan hanya terjadi pada orang dewasa, namun juga bisa terjadi pada anak-anak. Namun yang lebih sering terjadi pada anak adalah patah tulang dibandingkan dengan keseleo. Apabila orang tua mengerti bagaimana cara mengatasi keselo pada anak, maka saat orang tua menemukan anak keselo tidaklah perlu panic untuk mengatasinya.
Keseleo bisa terjadi karena di sebabkan ligamen yang terhubung dengan tulang merenggang secara berlebihan saat anak terjatuh atau terpelintir. Penyebab yang keseleo yang menimpa anak-anak ataupun orang dewasa adalah sama, seperti keterangan yang telah di paparkan di depan.  Tanda-tanda keseleodengan patah tulang sangat sulit di bedakan di sebabkan karena gejela-gejalanyapun sama.
Gejala keseleo:
  • Rasa sakit yang luar biasa pada area yang keseleo
  • Tidak mampu berjalan, terasa sangat sakit.
  • Terjadi pembengkakan dan atau memar pada bagian yang  keseleo    
Cara menyembuhkan keseleo:
  • Kompres dengan es batu dengan cara membungkus bagian kaki atau tangan anak pada bagian organ yang keseleo dengan handuk halus selama kurang lebih 5-10 menit.
  •  Berikan pereda rasa sakit guna meringankan nyeri akibat keseleo yang menimpa anak Anda.
  • Istirahat total untuk tidak menggerakan bagian kaki atau tangan anak yang keseleo.
  • Keseleo dapat menyebabkan demam, berikan obar demam saat anak mengalami hal ini.
  • Bila bengkak akibat keseleo telah hilang, aktifkan kembali bagian kaki atau tangan yang mengalami trauma akibat keseleo.
Apabila sakit terus berlanjut segera lakukan pemeriksaan ke dokter untuk di lakukan pemeriksaan dengan menggunakan sinar-X untuk memeriksa adanya penyakit lain yang ditimbulkan. Dokter juga akan memberikan supaya kaki anak tidak serimg di gerakkan.
Untuk mencegah keseleo atau cedera otot lain pada anak sebaiknya perhatikan hal berikut:
  •  Segera keringkan lantai yang basah akibat untuk menghindari anak terpeleset saat bermmain.
  •  Pada saat anak belajar berjalan usahakan untuk tidak memegang tangan anak terlalu tinggi.
  • Pastikan area bermain anak aman baik di rumah ataupun diluar rumah.
  • Gunakan alas kaki keras supaya tidak licin saat di pakai untuk berjalan.

0 komentar:

Posting Komentar

By :
Free Blog Templates