Selasa, 02 Oktober 2012

SEDEKAH


Alasan mengapa sedekah sebaiknya dilakukan secara terang-terangan :
1. sedekah yang dilakukan secara terang-terangan dapat mencegah kedengkian, buruk sangka dan kesombongan bila dilakukan dengan ikhlas, jujur dan takwa.
2. sedekah yang dilakukan secara terang-terangan dengan ikhlas jujur dan takwa dapat menghilangkan sifat ingin dihormati dan dipuji dan akan memunculkan sifat tawadhlu.
3. sedekah dan amal soleh lainnya jika dilakukan secara terang-terangan akan mencegah munculnya syirik kepada Allah dan iri hati.
4. sedekah secara terang-terangan adalah sunah nabi, karena merupakan wujud dari pernyataan syukur kepada Allah atas nikmat dan karunia yang telah diberikan.
5. sedekah yang dilakukan secara terng-terangan itu baik jika dimaksudkan agar bisa diikuti oleh orang lain dan tidak ada rasa ingin pamer dari si pemberi.

Alasan mengapa sedekah sebaiknya dilakukan secara sembunyi-sembunyi :
1. sedekah yang dilakukan secara sembunyi-sembunyi dimaksudkan untuk menjaga kerahasiaan si penerima sedekah sehinga martabat si penerima sedekah tetap terjaga.
2. sedekah yang dilakukan secara sembunyi-sembunyi akan menyelamatkan si penerima sedekah dari gunjingan orang lain terutama dari orang-orang yang dengki terhadapnya.
3. sedekah yang dilakukan secara sembunyi-sembunyi akan membuat si pemberi sedekah selamat niatnya yang hanya mengharapkan keridhoan Allah swt.
4. sedekah secara sembunyi-sembunyi dapat menyelamatkan si penerima dari kehinaan dan rendah diri.
5. sedekah yang dilakukan secara sembunyi-sembunyi dapat keraguan dan iri hati dari orang lain.
Itulah alasan-alasan dari dilakukannya kedua cara sedekah tersebut dan masing-masing memiliki alasan yang benar dan masing-masing memiliki alasan yang sama yaitu sedekah baik dilakukan secara terang-terangan maupun sembunyi-sembunyi keduanya baik asalkan hati si pemberi sedekah bisa selamat dari sikap sombong dan ujub.




0 komentar:

Posting Komentar

By :
Free Blog Templates